Pemain bola voli wanita asal Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, telah menyelesaikan kariernya di Liga Voli Korea.
Selama dua tahun di liga tersebut, Megawati menunjukkan performa luar biasa dan menjadi salah satu pemain yang layak diperhitungkan.
Megawati Hangestri Pertiwi telah menutup pertandingan terakhirnya di babak reguler bersama tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks pada Rabu, 19 Maret 2025.
Baca juga:
Megawati Hangestri Pertiwi Buka Kesempatan Bermain Voli di Eropa, Begini Faktanya!
Dalam pertandingan itu, Megawati berhasil mencetak skor tertinggi dengan total 38 poin. Ia juga mencapai akurasi serangan yang impresif, yaitu sebesar 64,29 persen.
Namun Red Sparks kalah dalam pertandingan lima set melawan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass dan gagal menduduki posisi kedua di tabel akhir.
Meski demikian, Megawati Hangestri Pertiwi tetap menunjukkan pencapaian luar biasa bersama Red Sparks.
Menariknya, Ia memecahkan rekor individu di Liga Bola Voli Korea dengan tingkat keberhasilan serangan tertinggi yang belum pernah terjadi selama 11 tahun terakhir.
Namun, rekor tersebut hanya berlaku untuk babak reguler, yang berlangsung dari putaran pertama hingga putaran keenam.

Megawati Hangestri Pertiwi mencatat rasio serangan sukses sebesar 48,06 persen setelah pertandingan melawan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass.
Angka ini menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan dengan kinerjanya pada musim 2023-2024, di mana ia hanya mencapai 43,95 persen serangan sukses.
Rata-rata keberhasilan serangan sebesar 48,06 persen tersebut kini menjadi yang tertinggi dalam sejarah Liga Bola Voli Korea sejak musim 2013-2014.
Pada saat tersebut, middle blocker dari tim Suwon Hyundai E&C Hillstate yaitu Yang Hyo-jin berhasil mengemas presentase serangan sebesar 51,38 persen.
Lebih dari itu, Megawati memiliki tingkat keberhasilan serangan tertinggi selama masa musim 2014-2015 hingga 2024-2025.
Megawati juga berhasil melampaui posisi pemukul terhebat seperti Kim Yeon-koung, Gyselle Silva, hingga Laetitia Moma Bassoko.
Tidak hanya itu, pemain berusia 25 tahun tersebut juga unggul dalam tingkat keberhasilan serangan dibandingkan dengan Madison Rishel atau Madi Kingdon.
Madi merupakan pemain bola voli asal Amerika Serikat dan sebelumnya tampil di Proliga 2024 bersama tim Jakarta Popsivo Polwan.
Dia sempat mencatat angka tertinggi dalam keberhasilan serangan saat membela Hwaseong IBK Altos selama musim 2016-2017 dan 2017-2018.
Megawati juga menunjukkan keunggulannya atas Polina Rahimova, mantan pemain Liga Pro yang sebelumnya membela Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada tahun 2024.
Rahimova pernah menjadi pemain yang menonjol saat bergabung dengan Suwon Hyundai E&C Hillstate selama musim 2014-2015.
Berikut ini Daftar Pemain dengan Tingkat Keberhasilan Serangan Tertinggi Setiap Musim (Babak Reguler)
2024-2025: Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks) 48,06 persen
2023-2024: Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX) 46,8
2022-2023: Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) 45,76
2021-2022 : Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai E&C Hillstate) 47,3
2020-2021 : Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) 45,92
2019-2020: Yang Hyo-jin (Suwon Hyundai E&C Hillstate) 43,7
2018-2019 : Yang Hyo-jin (Suwon Hyundai E&C Hillstate) 47,79
2017-2018: Madison Rishel (Hwaseong IBK Altos) 43,36
2016-2017: Madison Rishel (IBK Altos Hwaseong) 44,49
2015-2016: Elizabeth McMahon (Hwaseong IBK Altos) 41,27
2014-2015 : Polina Rahimova (Suwon Hyundai E&C Hillstate) 45,77.