7 Trik Cerdas Cara Memilih Flat Shoes Agar Kaki Bebas Nyeri, Jangan Sampai Salah Beli!

Aris Ha

Sepatu datar wanita flat shoes kini tengah menjadi pilihan banyak orang karena kenyamanannya. Namun, tak sedikit orang yang mengalami nyeri kaki setelah mengenakannya dalam waktu lama.

Padahal, masalah tersebut sering kali terjadi karena kesalahan dalam memilih sepatu flat shoes yang tepat. Faktor seperti bahan, ukuran, hingga desain sol memiliki peran penting dalam memberikan kenyamanan pemakainya.

Kesalahan dalam menentukan ukuran juga bisa menyebabkan rasa sakit, bahkan berpengaruh pada kesehatan kaki dalam jangka panjang.

Agar terhindar dari masalah tersebut, berikut ini 7 trik cerdas dalam cara memilih flat shoes yang nyaman dan tetap stylish!

1. Pilih Bahan yang Lentur dan Berkualitas

Kenyamanan flat shoes sangat ditentukan oleh bahan yang digunakan. Sepatu dengan material yang fleksibel mampu menyesuaikan bentuk kaki sehingga lebih nyaman saat dipakai.

Sepatu wanita
Bozka Sepatu Wanita Moccasins New Arrival Jolie Shoes. (Lihat produk klik gambar)

Menurut pakar alas kaki yang dikutip dari laman Footwear News, bahan kulit asli menjadi pilihan terbaik. Hal ini karena daya tahannya tinggi dan memiliki kemampuan dalam mengikuti kontur kaki.

Selain kulit, kain berkualitas juga menawarkan fleksibilitas yang baik serta memungkinkan sirkulasi udara lebih optimal. Sebaliknya, bahan yang terlalu kaku justru dapat menyebabkan gesekan berlebih.

Sepatu dengan material yang kurang lentur sering kali mengakibatkan lecet pada bagian kaki. Terutama saat digunakan dalam waktu lama.

2. Pastikan Ukuran Flat Shoes Pas, Jangan Terlalu Ketat atau Longgar

Memilih ukuran sepatu flat shoes yang tepat bukan sekadar soal estetika, tetapi juga kenyamanan dan kesehatan kaki.

Sepatu yang terlalu kecil akan memberikan tekanan berlebih, membuat kaki terasa sesak, bahkan berisiko menyebabkan lecet. Sebaliknya, ukuran yang terlalu besar bisa mengganggu keseimbangan dan meningkatkan risiko cedera saat berjalan.

Melansir dari Healthline, sepatu yang sesuai dengan bentuk dan ukuran kaki dapat mengurangi kelelahan serta mencegah ketegangan otot. Namun, pakar kesehatan kaki menilai ukuran yang ideal akan membantu mendistribusikan berat tubuh dengan lebih baik.

Sebelum membeli, pastikan kaki dalam kondisi rileks dan coba sepatu dengan berjalan beberapa langkah. Jika terasa nyaman dan tidak ada tekanan berlebih, itu pertanda ukuran sepatu yang kamu pilih sudah tepat.

Jangan hanya mengandalkan angka ukuran, karena setiap merek bisa memiliki standar yang berbeda. Fokuslah pada kenyamanan dan kesesuaian dengan bentuk kaki agar aktivitas sehari-hari tetap lancar tanpa gangguan.


3. Perhatikan Bagian Sol Sepatu Flat Shoes

Sol sepatu memiliki peran penting dalam memberikan kenyamanan saat berjalan. Jika terlalu tipis, sol tidak mampu meredam tekanan dari permukaan lantai. Sehingga kaki lebih mudah terasa sakit, terutama saat digunakan dalam waktu lama.

Dikutip dari The Shoe Guide, pemilihan sol yang tepat dapat meningkatkan perlindungan pada telapak kaki. Sol yang nyaman biasanya memiliki bantalan tambahan yang berfungsi menyerap tekanan secara optimal.

Bantalan ini membantu mengurangi risiko nyeri dan memberikan dukungan yang lebih baik saat melangkah. Selain kenyamanan, daya cengkeram sol juga perlu diperhatikan.

Sol yang licin berisiko menyebabkan tergelincir, terutama di permukaan yang halus atau basah. Pastikan memilih flat shoes dengan sol yang memiliki tekstur anti-slip agar tetap aman dan nyaman digunakan.

4. Sesuaikan Flat Shoes dengan Kebutuhan dan Aktivitas

Memilih flat shoes tidak hanya soal model, tetapi juga harus disesuaikan dengan kebutuhan dan aktivitas sehari-hari. Pasalnya, setiap desain flat shoes memiliki fungsi berbeda.

Sehingga perlu pemilihan tepat agar dapat meningkatkan kenyamanan serta daya tahan sepatu saat digunakan. Bagi yang sering bepergian, sepatu dengan sol karet menjadi pilihan terbaik.

Tekstur sol ini memberikan daya cengkeram lebih baik, mengurangi risiko tergelincir, dan memberikan perlindungan ekstra saat berjalan di berbagai permukaan.

Model flat shoes terbaik
COLINE CLN-2809 Espadrilles Brokat Flat Shoes Loafers Wanita. (Lihat produk klik gambar)

Sol karet juga lebih fleksibel, sehingga kaki tetap nyaman meski digunakan dalam waktu lama. Sementara untuk acara formal, material dan desain sepatu perlu mendapat perhatian khusus.

Menurut informasi dari laman Vogue, ballet flats berbahan berkualitas seperti kulit atau suede mampu memberikan tampilan elegan tanpa mengorbankan kenyamanan.

Model ini cocok dipadukan dengan berbagai gaya busana formal, menjadikannya pilihan ideal bagi yang ingin tampil profesional tanpa harus mengenakan sepatu berhak tinggi.

5. Dicoba Sebelum Membeli

Memastikan kenyamanan sepatu sebelum membeli adalah langkah yang tidak boleh dilewatkan. Ukuran yang terlihat pas belum tentu memberikan kenyamanan maksimal jika tidak dicoba langsung.

Menurut laman Fashion Beans, mencoba sepatu secara langsung dapat memberikan gambaran kenyamanan alas kaki untuk penggunaan sehari-hari.

Saat berada di toko, gunakan kesempatan untuk mengenakan sepatu dan berjalan beberapa langkah. Perhatikan apakah ada tekanan berlebih di bagian tertentu. Kemudian apakah sol sepatu cukup empuk untuk menopang kaki dengan baik.

Selain berjalan, cobalah berdiri diam selama beberapa detik. Rasakan apakah ada ketidaknyamanan yang muncul atau apakah sepatu mengikuti bentuk kaki dengan baik.

Jika membelinya secara online, tanyakan dulu kepada penjual untuk memastikan size ukuran yang tepat. Selain itu, cek juga review ulasan pembeli setelah mereka mendapatkan barangnya.

6. Hindari Flat Shoes dengan Desain Terlalu Sempit

Sepatu wanita dengan ujung yang terlalu runcing sering kali menekan jari kaki secara berlebihan. Hal ini dapat menyebabkan ketidaknyamanan bahkan risiko cedera jangka panjang.

Sepatu Wanita
Sepatu Wanita Model Balerina. (Lihat produk klik gambar)

Jari yang terjepit dalam sepatu sempit dapat meningkatkan kemungkinan munculnya bunion dan kapalan. Dikutip dari WebMD, tekanan berlebih pada bagian depan kaki bisa memperburuk kondisi tersebut dan mempengaruhi postur tubuh saat berjalan.

Solusi terbaiknya adalah memilih sepatu dengan desain ergonomis yang menyesuaikan bentuk kaki. Model dengan ujung yang sedikit lebih lebar akan memberikan ruang yang cukup bagi jari kaki untuk bergerak bebas, sehingga risiko nyeri atau tekanan berlebih dapat diminimalkan.

Sebelum membeli, pastikan untuk mencoba sepatu dan merasakan apakah ada tekanan pada bagian depan kaki. Jangan mengorbankan kenyamanan demi tampilan, karena sepatu yang tepat akan memberikan keseimbangan sempurna antara gaya dan kesehatan.

7. Pilih Warna dan Model yang Timeless

Sepatu dengan desain klasik dan warna netral menawarkan fleksibilitas lebih tinggi, memungkinkan pemiliknya mengkombinasikan dengan berbagai gaya busana.

Model timeless selalu menjadi pilihan aman untuk berbagai kesempatan. Desain yang tidak lekang oleh waktu ini akan tetap relevan, baik untuk acara formal maupun santai.

Menurut laman Elle Magazine, investasi sepatu berkualitas dengan tampilan klasik lebih menguntungkan dalam jangka panjang. Selain itu, pemilihan warna yang netral seperti hitam, nude, atau cokelat memberikan kemudahan saat dipadukan dengan outfit apa pun.

Sepatu dengan desain dan warna serbaguna juga dapat menghemat anggaran, serta menambah koleksi fashion tanpa perlu mengganti-ganti model setiap musim.

Jadi, pastikan kamu memilih flat shoes yang tepat nyaman dipakai, serta memiliki nilai estetika yang bertahan lama! (Zonalima.com)